Jumat, 26 Agustus 2011

Kecerdasan Alam Semesta bab 1


Alam Semesta adalah kata pengganti untuk sebuah kumpulan benda-benda luar angkasa, banyak berbagai planet, bintang dll. Apakah tidak terpikirkan oleh kita, bahwasanya mereka adalah mahluk Allah yang sangat patuh kepada perintah-Nya. Lalu dimana letak kecerdasan Alam Semesta ini?

Cerdas adalah mengikuti aturan, yang tidak mengikuti aturan tidak cerdas, dan ketidakcerdasan akan mengakibatkan dampat buruk, juga berdampak adanya ketidakberaturan. Cerdas itu patuh, patuh terhadap sesuatu yang positif sehingga tindakannya juga positif dan menghasilkan sesuatu yang positif. Cerdas itu tidak memaksakan kehendak dirinya, melainkan melaksanakan kehendak positif dari luar dirinya.

Mobil adalah benda mati, mobil mempunyai mesin dan alat-alat penggeraknya. Jika mobil dijalankan, tanpa seorang pengemudi, apa yang akan terjadi? Menabrak? Betul sekali? walaupun sudah ada jalannya. Tetapi jika ada pengemudinya, mobil bisa jalan sesuai jalannya, karena mobil pasrah dan patuh kepada pengemudinya, sehingga tidak menabrak. Nah? Benda-benda dialam semesta adalah benda mati, mereka digerakkan, dan apa yang terjadi? Mereka berjalan sesuai orbitnya? Kenapa tidak menabrak? Karena ada penggeraknya? Siapa? Allah swt. Andaikan mereka tidak patuh dan pasrah kepada Allah, tentunya mereka akan bertabrakan satu sama lain dan akan terjadi kehancuran. Karena mereka patuh, mereka bisa berjalan dengan tanpa hambatan, sehingga mereka berterimakasih kepada Allah.

"Langit yang tujuh, bumi dan semua yang ada di dalamnya ber-tasbih kepada Allah. Dan tak ada suatupun melainkan bertasbih dengan memujiNya, tetapi kamu sekalian tidak mengerti tasbih mereka." (Al-Isra': 44)

SubhanaAllah, luar biasa, padahal sebelumnya Allah memerintahkan kepada semesta, dan ketika mereka diperintah, mereka tidak menolak, berbeda dengan kita? Masih banyak perintah Allah yang masih kita langgar?

“Kemudian Dia menuju kepada penciptaan langit dan langit itu masih merupakan asap, lalu Dia berkata kepadanya dan kepada bumi: "Datanglah kamu keduanya menurut perintah-Ku dengan suka hati atau terpaksa." Keduanya menjawab: "Kami datang dengan suka hati.” (QS.Fushilat:11)

Itu-lah alam semesta, yang mempunyai kecerdasan luar biasa, tentunya dengan alam semesta itu kita disuruh untuk merenunginya, dan mengingat kebesaran Allah.

“Dia menciptakan langit dan bumi dengan (tujuan) yang benar; Dia menutupkan malam atas siang dan menutupkan siang atas malam dan menundukkan matahari dan bulan, masing-masing berjalan menurut waktu yang ditentukan. Ingatlah Dialah Yang Maha Perkasa lagi Maha Pengampun.”(QS.Az-Zumar:5)

Kecerdasan hanya bisa diperoleh dengan ketundukan dan menta’ati perintah Allah.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Belajar Center | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Ultrasound schools in Florida
Creative Commons License
.